JANTUNG “MENARI”
Oleh : Ns. Siti Juwariyah, M.Kep
Dosen Prodi D-3 Keperawatan STIKES Telogorejo Semarang
Menurut laporan Kemenkes RI, penyakit jantung menjadi penyebab kematian kedua di Indonesia setelah penyakit stroke. Banyak yang menganggap penyakit jantung hanya menyerang orang tua, namun gaya hidup yang tidak sehat, bisa membuat penyakit ini menyerang pada usia muda.
Jantung manusia adalah organ tubuh yang sangat vital, jantung menjadi pusat sistem peredaran darah. Fungsi utama jantung adalah memompa darah ke seluruh tubuh. Darah yang jantung pompa akan membawa oksigen dan nutrisi penting yang sel, organ, jaringan dalam tubuh butuhkan agar bisa berfungsi dengan normal. Hal ini berarti Ketika jantung mengalami masalah maka kelangsungan hidup manusia akan terancam. Maka wajib kita perlu tahu cara menjaga kesehatan jantung.
Penyakit jantung sering muncul tiba-tiba dan tak jarang merenggut nyawa penderitanya. Setiap orang berisiko menderita penyakit jantung, namun peluang mengidap penyakit ini menjadi lebih tinggi apabila seseorang menderita kolesterol tinggi atau hipertensi, perokok, kelebihan berat badan atau obesitas, kurang bergerak dan jarang berolahraga, tidak menjalankan pola makan sehat, Wanita berusia di atas 55 tahun dan pria di atas usia 45 tahun, berasal dari keluarga penderita penyakit jantung.
Menjaga Kesehatan jantung dapat dilakukan dengan Langkah sederhana, seperti menjaga gaya hidup dan pola makan sehat, rutin berolah raga, menjaga berat badan ideal, dan tidak merokok. Langkah-langkah tersebut merupakan metode yang efektif untuk menjaga Kesehatan jantung.
Untuk memeriksa ada tidaknya risiko serangan jantung, kita bisa memeriksa denyut jantung di pagi hari karena pada saat itu jantung telah selesai istirahat. Mengukur denyut jantung bisa dilakukan dengan tangan sendiri. Dengan cara MENARI (MEraba NAdi sendiRI). Bagaimanakah caranya? Langkah yang harus dilakukan yaitu GENGGAM pergelangan tangan anda, RABALAH dengan jari telunjuk tengah dan manis tonjolan tulang di bagian bawah pangkal ibu jari, GESER sedikit kea rah tengah pergelangan, RASAKAN denyutan dan hitung dalam 30 detik, jika denyutan tidak teratur atau jumlah denyutan diatas 50 atau di bawah 30 maka WASPADA gangguan irama jantung. Ayo mulai sekarang kita mulai perubahan kecil pada kebiasaan-kebiasaan hidup yang kita jalani bisa memberikan peran yang besar dalam menjaga Kesehatan jantung. Yuk mulai atur pola hidup sehat sejak sekarang!